Babinsa Koramil 0804/01 Magetan Hadiri Penilaian Lomba Kebersihan Lingkungan Antar RW Kelurahan Magetan

    Babinsa Koramil 0804/01 Magetan Hadiri Penilaian Lomba Kebersihan Lingkungan Antar RW Kelurahan Magetan
    Babinsa Koramil 0804/01 Magetan Hadiri Penilaian Lomba Kebersihan Lingkungan Antar RW Kelurahan Magetan

    Magetan. - Babinsa kelurahan Magetan Koramil Tipe B 0804/01 Magetan Serda Deny menghadiri pelaksanaan kegiatan Penilaian Lomba Kebersihan Lingkungan antar RW Kelurahan Magetan Tahun 2024, bertempat di wilayah Kelurahan Magetan Kecamatan Magetan Kabupaten Magetan. Rabu (18-12-2024)

     

    Kegiatan Penilaian Lomba Kebersihan Lingkungan antar RW Kelurahan Magetan Tahun 2024 tersebut dihadiri oleh Ibu Sus Jumiyati, S.Pd. (Ketua TP PKK Kecamatan Magetan), Bpk. Sucipto S.Sos (Kakel. Magetan), Bpk. Maryono (Forum Magetan Sehat), Ibu Eny Purwanti (Dinas Lingkungan Hidup), Ibu Heny (Ketua TP PKK Kel. Magetan), Serda Deny Sumarsono (Babinsa Kel. Magetan), Tim Juri (DLH Magetan, Forum Magetan Sehat, Pukesmas Candirejo), Perangkat Kel. Magetan, Ketua RT dan RW Kel. Magetan, Anggota PKK Kel. Magetan, Anggota Satlinmas Kel. Magetan, Anggota Karangtaruna Maheswara Kel. Magetan, Warga Kel. Magetan.

     

    Babinsa kelurahan Magetan Serda Deny mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan.

     

    “Kegiatan ini juga untuk mendorong masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan sekitar, ” kata Serda Deny.

     

    Adapun beberapa poin yang masuk dalam penilaian yang dilakukan oleh Tim yaitu kebersihan jalan dan gang, kebersihan rumah warga, kebersihan tempat sampah, kebersihan saluran air dan kebersihan lingkungan umum. pungkas Serda Deny (R 01)

    magetan
    Raditya

    Raditya

    Artikel Sebelumnya

    Pegawai Rutan Magetan Ikuti Pra Rekonsiliasi...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0804/Magetan  Cek Secara Langsung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Bantu Pemerintah Dalam Swambada Pangan Anggota Koramil 0804/12 Lembeyan Tanan 100 Pohon Sukun
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju

    Ikuti Kami